Universitas Istanbul adalah salah satu universitas terkemuka di Negara Turki. Universitas besar di Istanbul yang memiliki 20 fakultas, 3 institut dan 6000 akademisi ini memiliki bangunan kampus yang menyebar di berbagai sisi masyarakat, sehingga dengan mudah dapat dijangkau. Jumlah kampus yang dimiliki berjumlah 12 kampus dengan kampus terbesar di wilayah Avcılar dan Beyazıt di distrik Fatih, sisi Eropa dari kota Istanbul. Universitas Istanbul didirikan pada 1453 oleh Sultan Utsmaniyah Mehmed II. Pada awal berdirinya universitas Istanbul adalah madrasah pendidikan yang memiliki nama Sahn-ı Seman medresesi atau Semâniyye.
Sultan Mehmed II tak hanya ingin menjadikan Istanbul sebagai pusat kenegaraan namun juga pusat pengetahuan dan kebudayaan bagi seluruh dunia. Hal ini terbukti dengan datangnya berbagai tokoh pemuka agama dan sains dari berbagai negara yang datang ke Istanbul atas undangan Sultan Fatih.
Setelah keputusan yang diambil oleh Majelis Agung Nasional Turki pada tanggal 31 Juli 1933, mengenai penutupan Darülfünûn-ı Şahane, pemerintah resmi mendirikan universitas baru pada 1 Agustus 1933. Sebenarnya, universitas ini bukanlah baru namun hanya berganti nama dari Darülfünûn-ı Şahane menjadi Universitas Istanbul.
Universitas Istanbul resmi menjadi sebuah universitas dan memulai aktifitas belajar mengajar pada 18 November 1933. Universitas ini menjadi universitas pertama dan satu-satunya di Turki yang berdiri pada masa itu.